Setelah mempelajari cara kerjanya kini saya tahu cara mengetesnya, ada dua cara yang bisa kita lakukan, pertama menggunakan multitester analog atau digital dan yang kedua mempraktekkannya langsung dengan bantuan sedikit komponen.
Langsung saja simak caranya berikut.
1. Siapkan multitester analog atau digital.
2. Set selektor pada skala X10 pada multitester analog sedangkan pada multitester set selektor pada "Diode & continuity test".
3. Sambungkan probe negatif(hitam) pada kali drain(D) MOSFET.
4. Sambungkan probe positif(+) ke kaki source(S) MOSFET.
5. Dalam posisi 3 dan 4, sentuh kaki gate(G) MOSFET dan kaki drain(D), maka jarum akan sedikit bergerak ke kanan dan berhenti disuatu skala.
Meskipun sudah dilepaskan, namun ketika di tes kembali jarum langsung bergerak ke skala tersebut dan mempertahankan kondisinya sampai dihilangkan listrik statisnya.
Baca juga : Membuat Rangkaian Pengatur Kecepatan Motor DC
1. Lakukan langkah 3 dan 4 diatas.
2. Lepaskan langkah 4, lalu sambungkan probe merah(+) ke kaki gate(G) maka listrik statisnya akan hilang.
Cara ini berlaku untuk semua MOSFET N-Channel seperti IRF630, IRF640, K10A60 dll.
Untuk cara kedua ini hanya butuh komponen tambahan LED + resistor dan baterai.
Baca juga : Membuat Solder 12V Sistem Induksi