Lithium ion battery charger. |
Membuat Charger Baterai Lithium ion 3.7V Menggunakan IC LM358 - Melanjutkan artikel sebelumnya tentang Charger Baterai Lithium ion 3.7V yang menggunaan sistem crowbar, pada artikel ini saya buat versi lainnya yang menggunakan IC Opamp/Comparator LM358, dimana IC ini memiliki dua opamp yang salah satunya difungsikan sebagai deteksi atau monitoring tegangan keluaran agar terjaga jika level pengisian tercapai kemudian opamp lainnya difungsikan sebagai multivibrator bistabil atau flip-flop sebagai indikator pengisian sedang berlangsung, untuk opamp yang difungsikan sebagai multivibrator nilai dari komponen pendukung bisa disesuaikan karena nilai itu tidak berpengaruh kepada deteksi tegang pengecasan melainkan untuk keperluan durasi tampilan kedip led saat pengecasan.
Rangkaian ini sebenarnya sudah populer sejak dulu, karena rangkaian ini pernah saya temukan pada casan desktop universal baterai handphone dan pada kesempatan kali ini saya akan mencoba untuk membuat dan menjadikannya sebagai sebuah testimoni, agar rasa penasaran saya sedikit terobati.
Di Internet sudah banyak yang membuat dengan berbagai macam versi layout yang bisa kamu coba, namun saya lebih memilih mendesain sendiri layoutnya agar lebih kompak sehingga menghasilkan kepuasan tersendiri.
Baca juga : Membuat Cas Aki Otomatis dengan mudah dan murah
Berikut ini adalah skema, layout hingga gambar rangkaiannya.
Skema Lithium ion charger 3.7V LM358 |
Layout Lithium ion battery charger. |
Bottom Layout Lithium ion battery charger. |
DOWNLOAD layout siap cetak format PDF atau gerber.
Inilah video dokumentasi pembuatannya.
6 Comments
Out-nya berapa ampere ya bang
Adakah persamaan ic lm358 kang???
gak biaa download
ini kl baterai penuh arusnya berhenti apa tdk ya?
Otomatis berhenti
Ini bisa buat batrai pararel 8 gak bang?